200 Tahanan Pekanbaru Kabur
PEKANBARU ( Top News ) - Sedikitnya 200 tahanan di rumah tahanan (Rutan) Kelas IIB Pekanbaru, Riau, kabur. Mereka kabur secara bersamaan saat akan menunaikan salat Jumat di masjid dalam rutan tersebut. Mereka kabur dengan cara menjebol pagar dan pintu utama rutan.
Kaburnya ratusan tahanan itu dipicu oleh tuntutan tahanan yang mendesak dicopotnya kepala keamanan rutan. Karena keras kepala dan tidak bersikap manusiawi terhadap tahanan.
Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia I Wayan Kusmianta Dusak mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima, memang kepala keamanan Rutan Kelas IIB dinilai bermasalah oleh para tahanan.
“Mmereka menuntut kepala keamanannya diganti," kata Dusak di Jakarta, Jumat (5/5).
Ia membenarkan, bahwa saat salat jumat sekitar puluhan nara pidana (napi) mendobrak pintu samping rutan. Saat itu petugas tak bisa mencegah karena jumlahnya kalah banyak. Menurut laporan pihak Rutan Kelas IIB Pekanbaru, petugas yang berjaga pada saat kejadian hanya enam orang.
Napi yang lain menjebol pintu sel dan kemudian ikut kabur. Diperkirakan yang melarikan diri seratus sampai dua ratus napi. Mereka sempat masuk ke rumah-rumah warga di sekitar rutan untuk sembunyi. Bahkan dilaporkan sejumlah napi itu, sempat mencoba menghadang beberapa kendaraan yang melintas.
Sampai pukul 17.00 WIB kemarin, petugas keamanan Rutan Kelas IIB Pekanbaru dibantu polisi dan dan warga, menangkap kembali sekitar 77 tahanan yang kabur.
Dusak mengatakan, kapasitas Rutan itu melebihi kapasitas. Dari kapasitas 300 orang, rutan itu diisi hingga 1.800 orang. Sehingga tampak berjubel dan napi merasa tidak nyaman ketika berada di dalam kamar tahanan. Ketika mereka merasa tidak nyaman sepetri itu, kepala keamanan rutan sering bersikap kasar dan tidak manusiawi terhadap para tahanan tersebut.
Kapolresta Pekanbaru Komisaris Besar Susanto mengatakan, polisi tengah menggelar razia di sejumlah tempat untuk menyisir jalur pelarian tahanan. Razia digelar di sejumlah jalur yang diperkirakan akan jadi rute kabur tahanan.
Polisi mencatat, sebanyak 17 tahanan berhasil ditangkap di Polsek Tenayan, tiga diamankan oleh Polsek Sei Kijang, dan lima tahanan sudah dikembalikan ke rutan . Puluhan tahanan yang lain juga berhasil ditangkap di beberapa tempat terpisah.
Bagi tahanan yang belum tertangkap, Susanto mengimbau agar segera menyerahkan diri.
“Kami mengimbau warga agar waspada dan berkoordinasi dengan kepolisian bila menemukan atau melihat orang yang mencurigakan," kata Susanto. (syam/TN)
200 Tahanan Pekanbaru Kabur
Reviewed by samsul huda
on
May 05, 2017
Rating:
Post a Comment