3 Penasehat KPK Segera Dilantik
JAKARTA (Top News) - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah memiliki tiga orang penasihat di bidanya masing-masing. Rencananya mereka dilantik Ketua KPK Agus Rahardjo di Gedung KPK Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, pekan depan. Ketiga orang itu berasal dari 5 orang yang lolos pada tahap akhir dan sudah dipilih oleh panitia seleksi (pansel) penasihat KPK.
"Nanti akan ada 3 orang yang akan dilantik menjadi penasihat KPK, tapi nama-namanya masih dirahasiakan karena belum dilantik," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Jakarta, Kamis (29/6/2017) malam.
Sesuai rencana tanggal 7 Juli KPK akan mengadakan halal bihalal dengan jajarannya, kemungkinan satu hari sebelum acara itu, tepatnya tanggal 6 Juli, tiga penasehat itu sudah dilantik, sehingga saat acara halal bihalal ketiganya bisa ikut serta.
Menurut Alexander, ketiga penasihat KPK tersebut memiliki keahlian masing-masing yang dibutuhkan pimpinan KPK dan KPK secara kelembagaan.
"Yang satu adalah ahli hukum pemerintahan, punya jaringan yang luas termasuk di kalangan pemerintahan, sekda dan kementerian pusat; kedua ahli keuangan terutama keuangan negara dan fokus kami salah satunya memang di bea cukai, perpajakan, dia punya kemampuan dan kapasitas tersebut. Kemudian yang ketiga ahli komputer, karena kami harapkan bisa membantu KPK dalam membangun sistem berbasis komputer yang sedang dikembangkan supaya bisa menolong pemerintah untuk menggunakan sistem itu," jelasnya.
Jabatan penasihat KPK sudah kosong lebih dari 2 tahun setelah Suwarsono mundur dari posisi sebagai penasihat pada April 2015.
Dalam UU Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK, penasihat KPK terdiri dari 4 orang. Dalam pasal 22 ayat 4 disebutkan calon anggota Tim Penasihat diumumkan terlebih dahulu kepada masyarakat untuk mendapat tanggapan sebelum ditunjuk dan diangkat oleh KPK berdasarkan calon yang diusulkan oleh panitia seleksi pemilihan.
Tim Penasihat berfungsi memberikan nasihat dan pertimbangan sesuai dengan kepakaran kepada KPK dalam pelaksanaan tugas dan wewenang KPK. (syam/TN)
3 Penasehat KPK Segera Dilantik
Reviewed by samsul huda
on
June 30, 2017
Rating:
Post a Comment