Dipertanyakan Bahan Baku Melimpah, Distribusi Air Bersih PDAM ke Pelanggan Seret - GROBOGAN TOP NEWS

Dipertanyakan Bahan Baku Melimpah, Distribusi Air Bersih PDAM ke Pelanggan Seret


GROBOGAN (TopNews) – Pelanggan perusahaan daerah air minum (PDAM) Purwodadi, Grobogan (Jateng), mempertanyakan kurangnya pasokan air bersih ke golongan rumah tangga. Padahal bahan baku untuk itu, tersedia melimpah di Waduk Kedungombo melalui Bendung Sidorejo, Geyer.
‘’Sudah seminggu distribusi air bersih ke pelanggan tidak lancar. Tidak diketahui gangguan yang terjadi, karena pihak manajemen tidak mengumumkan gangguan yang terjadi ke pelanggan,’’ kata Hartono (50), pelanggan PDAM di Purwodadi, Grobogan, kemarin.
Ia mengatakan, biasanya setiap terjadi gangguan distribusi, pihak PDAM mengumumkan ke pelanggan. Sehingga pelanggan memaklumi terjadinya gangguan pelayanan itu. Namun gangguan kali ini sama sekali tidak diumumkan. Itu sebabnya, banyak pelanggan mempertanyakan seretnya distribusi air bersih minggu belakangan ini.
‘’Bulan lalu hal seperti ini pernah terjadi. Usut punya usut ternyata mesin penyedot air bahan baku Waduk Kedungombo di Bendung Sidorejo rusak. Akibatnya instalasi pengolahan air (IPA) Sambak Danyang tak dapat mengolah air baku untuk kepentingan pelanggan secara maksimal,’’ ujarnya.
Dirut PDAM Bambang Pulonggono di Purwodadi mengatakan, bahwa pihaknya terkena dampak pengeringan dari Waduk Kedungombo. Sehingga IPA di Sambak Danyang tak dapat mengolah air bersih secara maksimal. Akibatnya debit air yang didistribusikan ke pelanggan berkurang.
‘’Itu sebabnya sebagian pelanggan di Purwodadi tak mendapatkan distribusi yang maksimal,’’ katanya. Pihaknya mengaku telah memerintahkan Bagian Pengawasan PDAM untuk mengecek ke beberapa pelanggan yang airnya seret, alias kurang lancar. Termasuk ke rumah-rumah pelanggan di Perumda Purwodadi.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Grobogan Subiyono mengatakan, tak ada hubungannya ditutup dan digelontornya air Waduk Kedungombo dengan PDAM. Sebab PDAM sudah diberi jatah khusus melalui Bendung Sidorejo Geyer dalam debit yang cukup. Bahkan berlebih untuk kepentingan puluhan ribu pelanggannya di Purwodadi dan sekitarnya.
‘’Kalau distribusinya seret, itu bukan karena bahan baku kurang, atau terkena dampak pengeringan jaringan irigasi Waduk Kedungombo untuk perbaikan jaringan tersebut. Tetapi bisa jadi karena kerusakan pada pipa induk di Bendung Sidorejo, atau IPA di Sambak Danyang,’’ katanya.
 Ia mengatakan, PDAM mengambil bahan baku itu langsung dari pipa-pipa induk yang besar. Pipa tersebut tak ada hubungannya dengan pengeringan saluran primer dan sekunder jaringan irigasi Waduk Kedungombo. Karena memang dua jaringan tersebut terpisah satu sama lain.
‘’Mungkin pengeringan PDAM yang dimaksud adalah mengeringankan pipa induk dari Sidorejo ke Purwodadi akibat adanya gangguan sampah atau lumpur,’’ kata Kadinas PUPR itu. (syam/TN)




Dipertanyakan Bahan Baku Melimpah, Distribusi Air Bersih PDAM ke Pelanggan Seret Dipertanyakan Bahan Baku Melimpah, Distribusi Air Bersih PDAM ke Pelanggan Seret Reviewed by samsul huda on October 08, 2017 Rating: 5

No comments

Post AD