Serap Beras 2,7 Juta Ton, Bulog Segera Terjunkan 70 Satgasus ke Sawah - GROBOGAN TOP NEWS

Serap Beras 2,7 Juta Ton, Bulog Segera Terjunkan 70 Satgasus ke Sawah


 JAKARTA (TopNews) - Perum Bulog mendapatkan penugasan pemerintah menyerap beras petani melalui program mpengadaan tahun 2018 ini sebanyak 2,7 juta ton. Beras itu akan digunakan untuk program Bantuan Sosial (Bansos) sebanyak 960.000 ton, beras komersial 1,5 juta ton dan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebesar 250.000-300.000 ton.
‘’Bulog tidak boleh lagi stoknya kurang dari 1 juta ton,’’ kata Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Bulog Karyawan Gunarso di Jakarta, Selasa (30/1/2018).
Ia mengatakan, Bulog telah menyiapkan berbagai strategi terkait pengadaan dengan mengoptimalkan satuan kerja khusus (Satgasus) di wilayah panen. Tahun ini akan ada sekitar 70 Satgasus yang ditugaskan Bulog.
"Sebelumnya sudah ada, tahun ini kami menambah kekuatan, kami kerahkan semuanya. Mereka turun langsung ke sawah-sawah bersama Tim Serap Gabah (Sergab) setempat," kata Gunarso.
Pihaknya juga akan meningkatkan koordinasi dengan kelompok petani untuk memantau kondisi panen, kualitas beras, hingga harga gabah. Dengan begitu, Bulog tidak akan ketinggalan informasi panen. Tak hanya dengan kelompok petani, Bulog akan terus berkoordinasi dengan dinas teknis setempat.
Bahkan Bulog akan bersinergi dengan BUMN lainnya dalam pemanfaatan infrastruktur. Saat ini, infrastruktur yang dimiliki Bulog adalah Rice Milling Unit (RMU) sebanyak 130 unit. Ia mengakui, tidak semua RMU dapat beroperasi, pasalnya ada upaya perbaikan dan relokasi RMU yang dilakukan.
"Karena itulah kami bersinergi dengan BUMN lain. Bila memang tidak cukup, kami akan menambah kapasitas sproduksi rice milling unit," ujar Gunarso.
Bulog telah menyediakan dana untuk menyerap beras petani. Dengan dana itu, petani akan langsung mendapatkan uang begitu berasnya diserap Bulog. Petani akan lebih mudah dalam bermitra dengan Bulog. Petani dapat menyetorkan berasnya kepada Bulog asalkan sesuai dengan kritera yang ditetapkan. Sebelumnya, Bulog menetapkan mitra di awal tahun.
Dengan strategi itu, Gunarso yakin Bulog akan mampu menyerap beras dengan target yang ditentukan. Namun, dia tidak menampik ada kemungkinan serapan gabah masih belum sesuai dengan perkiraan apabila terdapat beberapa faktor yang menghalangi, seperti harga yang masih terlalu tinggi, dan kualitas beras yang tidak sesuai dengan Perpres No. 5 Tahun 2015.
Tahun lalu, Bulog memang hanya menyerap beras sebanyak 2,1 juta ton dari target 3,7 juta ton. Bulog sulit untuk memenuhi target lantaran harga gabah yang sudah di atas harga pembelian pemerintah (HPP) sejak awal tahun 2017. Meskipun fleksibilitas sebesar 10% ditetapkan, harga gabah masih terus merangkak naik.
Meskipun harga gabah terus meningkat, Gunarso mengatakan Bulog masih bisa mendapatkan beras dengan harga serta kualitas yang sesuai. "Ada saat-saat tertentu di wilayah tertentu harga beras sesuai HPP atau tidak jauh dari HPP, di situlah kami menyerap gabah," jelas Gunarso. (syam/TN)

Serap Beras 2,7 Juta Ton, Bulog Segera Terjunkan 70 Satgasus ke Sawah Serap Beras 2,7 Juta Ton, Bulog Segera Terjunkan 70 Satgasus ke Sawah Reviewed by samsul huda on January 30, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD