Operasi Pembersihan Oplosan, Polisi Amankan 1.000 Liter Arak Plumpungan - GROBOGAN TOP NEWS

Operasi Pembersihan Oplosan, Polisi Amankan 1.000 Liter Arak Plumpungan


GROBOGAN (TopNews) – Menindaklanjuti perintah Wakapolri Komjen Pol Syafruddin tentang pembersihan miras oplosan di semua Polres se Indonesia, kemarin Satsabhara Polres Grobogan langsung bergerak cepat mengadakan operasi arak di pusat industri arak tradisional Dusun Plumpungan, Desa Banjardoowo, Kecamatan Kradenan.

Polisi menyisir belasan rumah warga Dusun Plumpungan yang diduga memproduksi arak itu. Sedikitnya ditemukan 1.000 liter arak yang diproduksi secara tradisional di belasan rumah warga tersebut. Bahkan dalam penyisiran itu, seorang warga Plumpungan mampu memproduksi 100 liter per hari.
Mereka mengaku menjualnya ke penjual-penjual miras di seluruh pelosok Kabupaten Grobogan. Sebagian kecil memenuhi pesanan dari pedagang luar kota.
“Arak 1.000 liter kita bawa ke Polres untuk dimusnahkan,” kata Kasat Sabhara AKP Lamsir kepada awak media.
Kampung Plumpungan sudah bertahun – tahun sebagai penghasil arak. Tahun ini akan terus dipantau pihak kepolisian hingga arak itu tidak lagi diproduksi di Dusun Plumpungan. Meskipun masyarakatnya sudah telanjur mendarahdaging memproduksi minuman terlarang tersebut.
Sementara pembuatnya dibina bersama dengan pihak terkait.
“Operasi ini akan terus dilancarkan ke tempat lain yang sering digunaan untuk jualan miras oplosan. Sebab belakangan gara-gara miras itu, menyebabkan 58 orang di Bandung, Jawa Barat meninggal,’’ ujarnya.
Untuk mengantisipasi hal itu, maka pihaknya mengadakan operasi pembersihan miras dan miras oplosan di semua pelosok kampung.
Menurut AKP Lamsir, untuk mengurangi peredaran miras, pihaknya akan terus melakukan operasi serupa di tempat-tempat keramaian seperti karaoke, hiburan umum dan lainnya. Karena tempat seperti itu, seringkali digunakan untuk minum-minuman keras.
Sisis lain, melalui operasi miras akan dapat menekan peredaran minuman terlarang itu di tengah masyarakat. Bahkan secara tidak langsung dapat menekan aksi premanisme. Sebab aksi premanisme yang meresahkan masyarakat itu, selalu berawal dari minuman keras.
“Preman berani berbuat jahat karena pengaruh minuman itu,’’ jelasnya. Pemberantasan preman akan terus dilakukan agar situasi kamtibmas di Grobogan yang sudah terkendali ini semakin kondusif. Lebih-lebih  menjelang Pilgub Jateng dan bulan suci Ramadan.
Ia mengimbau kepada warga Grobogan, agar bersama-sama mengantisipasi tindak kriminalitas yang biasanya meningkat menjelang Ramadan. Jajaran Sabhara akan menggelar operasi rutin dan patroli guna menciptakan rasa aman di tengah masyarakat.
Kalau masyarakat mengetahui peredaran miras, diminta segera dilaporkan ke pihaknya. AKP Lamsir mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi memberantas penyakit masyarakat ini. (syam/TN)



Operasi Pembersihan Oplosan, Polisi Amankan 1.000 Liter Arak Plumpungan Operasi Pembersihan Oplosan, Polisi Amankan 1.000 Liter Arak Plumpungan Reviewed by samsul huda on April 12, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD