OTT Bupati Buton Selatan, PDIP Tak Beri Bantuan Hukum kepada Agus Feisal Hidayat - GROBOGAN TOP NEWS

OTT Bupati Buton Selatan, PDIP Tak Beri Bantuan Hukum kepada Agus Feisal Hidayat


JAKARTA (TopNews.Com- Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Tenggara Nursalam Lada, mengaku kaget mendengar kabar, bahwa Bupati Buton Agus Feisal Hidayat ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).  melalui operasi tangkap tangan (OTT) di rumah dinasnya.

Agus Feisal adalah adalah Ketua DPC PDIP Buton Selatan. Nursalam mengatakan, pihaknya menyerahkan hal itu ke KPK.
"Kami serahkan ke proses hukum, karena sudah ditahan di Rutan KPK,’’ kata Nursalam. Ia mengatakan, partainya belum mengambil keputusan terkait penangkapan bupati itu. PDIP Sulawesi Tenggara masih menunggu keputusan DPP karena DPD tidak berhak memberikan sanksi terhadap kader yang terjerat kasus hukum.
Ia menegaskan, PDIP tidak akan memberikan bantuan hukum terhadap kader yang terjaring OTT. "Kalau OTT saya kira tidak ada bantuan hukum," ujarnya.
Bupati Buton Selatan beserta staf, konsultan survei, dan pihak swasta menjalani pemeriksaan di Markas Kepolisian Resor Baubau, Sulawesi Selatan, Rabu, 23 Mei 2018. Mereka menjalani pemeriksaan awal di sana. Dalam OTT itu, KPK menyita uang sekitar Rp 409 juta yang diduga terkait proyek-proyek di Pemerintah Kabupaten Buton Selatan.
Setelah dibawa ke KPK Jakarta, Bupati Agus Feisal Hidayat dan kontraktor Tonny Konggres ditetapkan sebagai tersangka. Tiga konsultan politik bupati itu, dan sejumlah orang lainnya yang ditangkap KPK, berstatus saksi. (syam/TN)

OTT Bupati Buton Selatan, PDIP Tak Beri Bantuan Hukum kepada Agus Feisal Hidayat OTT Bupati Buton Selatan, PDIP Tak Beri Bantuan Hukum kepada Agus Feisal Hidayat   Reviewed by samsul huda on May 26, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD