Pembenahan Selesai, Mrapen Siap Sambut Pengambilan Api Asian Games 18 Juli 2018
GROBOGAN
(TopNews.Com) – Pembenahan objek wisata
api abadi Mrapen di Desa Manggarmas, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan
(Jateng) hampir selesai. Dari upaya
mempercantik lokasi objek wisata itu, kini hanya tinggal finishing dan
pengaspalan jalan 160 meter dari jalan masuk hingga objek pengambilan api Asian
Games.
Dua
sampai tiga hari lagi dipastikan pembenahan itu sudah rampung dikerjakan 100
persen. Bupati
Grobogan Sri Sumarni bersama FKPD, Rabu (11/7/2018) kemarin
mengecek lokasi
yang akan digunakan untuk acara pengambilan api obor Asian Games
2018. Rencananya pengambilan api itu berlangsung 18 Juli mendatang.
“Saya dan FKPD cek ke sini hanya untuk memastikan lokasi untuk pengambilan api obor
Asian Games itu, sudah disiapkan dengan baik,” kata
Bupati Grobogan Sri Sumarni di Mrapen Godong, Rabu (11/7/2018) kemarin.
Pimpinan FKPD ikut mendampingi antara lain Kapolres AKBP Choiron El Atiq, Dandim Letkol Teguh Cahyadi,
dan Kepala Kejaksaan Negeri Edi Handojo, Sekda
Moh Sumarsono, Asisten II Ahmadi Widodo, Plt Kepala Disporabudpar Edi Santoso,
Kepala Dinas PUPR Subiyono, Kepala DLH
Nugroho Agus Prastowo, dan Kepala Dinas
Pendidikan Amin Hidayat.
Sekda
Sumarsono mengatakan, tim koordinasi pengambilan
api obor Asian Games sudah terbentuk dengan SK Bupati. Tim terdiri dari Kepolisian,
Kodim, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan,
Dinas Perhubungan, Disporabudpar, Muspika Godong, KONI hingga Pemdes
Manggarmas.
Tim beberapa kali membahas persiapan
yang dibutuhkan dalam acara pengambilan api untuk Torch Relay Asian Games.
Tim itu juga
sudah mematangkan
teknis pengambilan api obor Asian
Games itu, dengan Indonesia Asian Games Organizing
Committee (INASGOC). INASGOC adalah komite resmi yang dibentuk pemerintah sebagai
tuan rumah Asian Games ke-18. (syam/TN)
Pembenahan Selesai, Mrapen Siap Sambut Pengambilan Api Asian Games 18 Juli 2018
Reviewed by samsul huda
on
July 11, 2018
Rating:
Post a Comment