PT Reksananta Segera Uji Teknis Kerusakan Proyek Revitalisasi Pasar Tegowanu - GROBOGAN TOP NEWS

PT Reksananta Segera Uji Teknis Kerusakan Proyek Revitalisasi Pasar Tegowanu


 GROBOGAN (TopNews.Com) -  Ambruknya teras pasar Tegowanu, Grobogan, Jateng, segera diperbaiki. Namun sebelum diperbaiki pihak pelaksana terlebih dulu akan mengadakan uji teknis di Undip Semarang atau lembaga-lembaga independen lainnya.
Demikian dikatakan Direktur PT Reksananta Persada Bambang Bejo Sidono di Purwodadi, Senin (16/7/2018) kemarin. Ia berada di Purwodadi dalam rangka memenuhi panggilan Tim Pengawal Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan terkait ambruknya teras pasar Tegowanu, Pasar itu baru saja selesai dibangun akhir Desember 2017.
Sebelumnya Tim TP4D Kejaksaan Purwodadi dipimpin Kasi Intel Sri Wisnu Respati mengadakan pengecekan ke pasar itu setelah mendapatkan laporan dari masyarakat mengenai ambruknya teras pasar tersebut. Dalam pengecekannya didapati teras yang membentang di beberapa los pasar tersebut ambruk akibat kaki cor penahannya tak kuat menahan beban beban.
Belum diketahui apakah cor kaki penahan teras itu, tak standar atau justru karena factor lain. Karena tak ada angin dan hujan tiba-tiba teras tersebut ambruk.
Sementara itu, Komisi B DPRD Grobogan menemukan beberapa bangunan tembok pasar itu retak-retak. Bahkan ruas sebelah timur didapati retak memanjang. Itu sebabnya Komisi B minta PPKom proyek revitalisasi pasar itu, untuk segera mengadakan uji teknis terhadap bangunan tersebut.
Bambang mengatakan, uji teknis secepatnya dilakukan, sehingga perbaikan bisa selesai akhir Juli 2018 ini. Revitalisasi pasar itu menghabiskan dana APBN Rp 6 miliar.
Kadinas Perdagangan Grobogan Karsono mengatakan, proyek revitalisasi pasar itu, belum diserahkan dari pemborong ke PPKom. Sebab sampai Agustus 018, pasar tersebut masih dalam masa perawatan.
Menurut Bambang ,  pekerjaan proyek revitalisasi Pasar Tegowanu  sudah sesuai spesifikasi dalam perencanaan.  Pihaknya mengaku sudah melakukan uji beton dan tarik baja. Bahkan besi pada rangka beton semula terpasang empat sudah ditambah menjadi enam lajur. Harapannya rangka beton  mampu menahan beban berat.
”Kami sudah bekerja sesuai standar dan spesifikasi dalam  kontrak kerja. Dalam pelaksanaan memang mengalami keterlambatan tetapi semua pekerjaan sudah sesuai perencanaan,” ujarnya. (syam/TN)

PT Reksananta Segera Uji Teknis Kerusakan Proyek Revitalisasi Pasar Tegowanu PT Reksananta Segera Uji Teknis  Kerusakan Proyek Revitalisasi Pasar Tegowanu Reviewed by samsul huda on July 16, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD