Suap Proyek PLTU Riau-1, Mensos Idrus Marham Diperiksa KPK Selama Delapan Jam - GROBOGAN TOP NEWS

Suap Proyek PLTU Riau-1, Mensos Idrus Marham Diperiksa KPK Selama Delapan Jam


 TOPNEWS.COM - Menteri Sosial Idrus Marham diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (19/7/2018) kemarin. Ia diperiksa sebagai saksi terkait kasus suap proyek PLTU Riau-1 di Provinsi Riau yang menjerat Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eni Maulani Siregar dari Fraksi Golkar.

Idrus datang ke KPK pukul 09.55 WIB didampingi ajudannya. Ia mengaku, hari ini dirinya sebagai Mensos ada undangan rapat dengan Komisi IX DPR RI di Senayan, namun ia mengutamakan datang memenuhi panggilan KPK.
“Hari ini sebenarnya saya ada undangan rapat dengan Komisi IX, tetapi saya juga dapat undangan dari KPK, maka saya hadir disini (Gedung KPK-red),” kata Idrus.
Ia diperiksa cukup lama yakni sekitar 8 jam. Tidak dijelaskan materi apa saja yang diajukan penyidik KPK kepadanya. Yang pasti, kata Idrus, terkait dengan ditangkapnya Eni Maulani Siregar, koleganya di Partai Golkar yang menjadi Wakil Ketua Komisi VII DPR RI di rumah dinasnya.
‘’Banyak pertanyaan yang diajukan penyidik, tetapi tidak etis saya jelaskan disini secara terbuka,’’ kata Idrus Marham, usai diperiksa KPK.
Mantan Sekjen Partai Golkar ini mengaku tidak mengetahui kasus yang menjerat koleganya Eni Maulani Siregar. Yang ia ketahui, hanya Eni ditangkap KPK di rumah dinasnya saat menghadiri acara ulang tahun anak sulungnya.
Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan, Idrus diperiksa tidak karena sebagai Mensos. Tetapi diperiksa sebagai politikus Golkar. Dia diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap proyek pembangunan PLTU Riau-1 untuk dua tersangka. Yaitu Wakil Ketua Komisi VII DPR Eni Maulana Saragihdan pengusaha Johannes Budisutrisno Kotjo. (syam/TN)

Suap Proyek PLTU Riau-1, Mensos Idrus Marham Diperiksa KPK Selama Delapan Jam Suap Proyek PLTU Riau-1, Mensos Idrus Marham Diperiksa KPK Selama Delapan  Jam Reviewed by samsul huda on July 19, 2018 Rating: 5

No comments

Post AD