Banjir Lingkungan Perumda, Dinas PUPR Akan Normalisasi Saluran Gajah Mada Purwodadi
GROBOGAN (GTopNews) – Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Penataan Ruang
(PUPR) Grobogan akan menormalisasi saluran Jalan Gajah Mada Purwodadi secara
menyeluruh. Hal itu dilakukan karena saluran pembuangan tersebut tak mampu
menampung air buangan akibat tersumbat lumpur. Terutama yang berada di depan
kawasan pemukiman dan pertokoan.
‘’Saya sudah perintahkan Bidang
Pengairan untuk mendesain ulang keberadaan saluran Jalan Gajah Mada dan kemudian
menormalisasinya dari ujung timur hingga tempat pembuangan akhir arah barat,’’
kata Kepala Dinas PUPR Grobogan Een Endarto di Purwodadi, Grobogan (Jateng),
Senin (10/12/2018).
Ia mengatakan, saluran itu tak
berfungsi maksimal karena di depan perumahan tak pernah terawat. Bahkan
beberapa ruas saluran didirikan bangunan permanen hingga menutup total bangunan
saluran. Akibatnya air hujan di lingkungan perumahan daerah (Perumda) tak dapat
terbuang melalui saluran tersebut.
‘’Hal inilah yang diklaim warga
Perumda penyebab banjir di lingkungan perumahan itu,’’ ujar Een. Menurutnya,
bangunan permanen di atas saluran harus ditertibkan dengan cara dibongkar dan
kemudian ditata ulang. Karena peraturan daerahnya (Perda) tentang jalan dan saluran
menyebutkan, bahwa di atas bangunan saluran tidak boleh didirikan bangunan.
Lebih-lebih bangunan permanen.
‘’Bangunan permanen menyulitkan
dinas dalam memelihara saluran pembuangan itu,’’ jelasnya. Ditanya berapa
anggaran yang dialokasikan untuk normalisasi dan penataan saluran Jalan Gajah
Mada Purwodadi dikatakan, cukup besar. Berapa besarnya pihaknya belum dapat
menyebutkan karena masih dalam taraf penghitungan dari hasil cek lapangan.
‘’Yang pasti mencapai miliaran
karena penataannya menyeluruh,’’ kata Kadinas PUPR itu. Ditambahkan, hasil
penghitungan itu, nanti dikoordinasikan dengan Dinas Bina Marga Jateng untuk
dimintakan bantuan anggarannya.
Sebelumnya warga Perumahan Daerah
(Perumda) di Jalan Gajah Mada Purwodadi, Grobogan, melayangkan surat aduan ke
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo tentang banjir di kawasan perumahan itu. Banjir
terjadi akibat beberapa ruas saluran Jalan Gajah Mada Purwodadi tersumbat
lumpur. Dan tak mampu menampung air buangan dari kawasan perumahan tersebut.
Sehinga air hujan balik membanjiri lingkungan perumahan Perumda di Jalan Gajah
Mada Purwodadi.
Warga mendesak Gubernur Ganjar
segera menormalisasi saluran Jalan Gajah Mada. Sebab saluran itu menjadai tanggungjawab
Pemprov Jateng.
Gubernur Ganjar menanggapi positif
usulan warga dan memerintahkan Bupati Grobogan Sri Sumarni melalui Dinas PUPR untuk segera
menormalisasi saluran tersebut di tahun anggaran 2017. Namun entah karena apa
dinas PUPR tidak menaindanlanjuti hingga tahun anggaran 2018. (syam/TN)
Banjir Lingkungan Perumda, Dinas PUPR Akan Normalisasi Saluran Gajah Mada Purwodadi
Reviewed by samsul huda
on
December 10, 2018
Rating:
Post a Comment