OTT Ditjen Cipta Karya Amankan 20 Orang
GTOPNEWS.COM – Tidak tanggung-tanggung
operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di lingkungan
Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaaan Umum Perumahan
Rakyat (PUPR), Jumat (29/12/2018) kali ini.
Sedikitnya 20 orang diamankan
dalam OTT senyap itu. Beberapa di antaranya pejabat Kementerian PUPR setingkat direktur,
pejabat pembuat komitmen (PPKom), PNS di lingkungan Ditjen Cipta dan swasta.
Yang disebut terakhir diduga kontraktor yang mengerjakan proyek pengadaan
barang/jasa di Ditjen Cipta Karya.
"Dua puluh orang
diamankan. Pegawai negerinya dari unsur PPKom, masih selevel direktur di bawah
Cipta Karya," kata Juru Bicara KPK KPK Febri Diansyah di Jakarta, Jumat
(28/12/2018) malam.
Secara terpisah Menteri
PUPR Basuki Hadimuljono membenarkan adanya OTT KPK di lingkungan kementeriannya.
Diduga OTT itu terkait proyek pengadaan air minum di sejumlah daerah.
Mereka yang diamankan
dalam OTT itu, langsung dibawa ke Gedung KPK Jalan Kuningan Persada, Jakarta
Selatan, untuk menjalani pemeriksaan lanjutan. (syam/TN)
OTT Ditjen Cipta Karya Amankan 20 Orang
Reviewed by samsul huda
on
December 28, 2018
Rating:
Post a Comment