Geledah Rumah Pribadi Bupati Lampung Utara, KPK Bongkar Brankas - GROBOGAN TOP NEWS

Geledah Rumah Pribadi Bupati Lampung Utara, KPK Bongkar Brankas


GTOPNEWS.COM – Tim Penyidik KPK menggeledah kembali rumah pribadi Bupati Lampung Utara Nonaktif Agung Ilmu Mangkunegara di Jalan Sultan Haji, Kelurahan Kota Sepang, Kecamatan Labuhan Ratu, Kota Bandar Lampung, Jumat (11/10/2019). Penggeledahan itu dilakukan karena diperoleh informasi Bupati Agung menyimpan uang fee proyek yang didapatkan ke dalam brankas besi.
Sejumlah tim penyidik datang dan langsung  membongkar sebuah brankas itu, di ruang belakang rumah bupati. Penggeledahan berlangsung siang hari.
Tim Penyidik KPK terpaksa mendatangkan  tukang kunci brankas untuk membukanya. Diduga dengan menggunakan kunci duplikat yang sudah dipersiapkan, brankas berbobot 1 ton lebih itu, berhasil dibongkar. Belum diketahui berapa uang yang tersimpan dalam brankas tersebut.
Sebelumnya, penyidik KPK menggeledah rumah dinas dan ruang kerja Bupati Lampung Utara. Dari penggeledahan itu, penyidik KPK membawa tiga buah kardus berisi dokumen-dokumen kontrak dari kasus proyek di Dinas Perdagangan dan Dinas PUPR yang tengah ditangani.
Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara telah ditetapkan KPK sebagai tersangka setelah ditangkap melalui operasi tangkap tangan (OTT) di Pemkab Lampung Utara, Minggu (6/10/2019) malam. Selain Agung, lima orang lainnya yang terjaring dalam operasi itu,  juga ditetapkan sebagai tersangka.
Dalam OTT itu, KPK mengamankan uang Rp 728 juta yang ditemukan di kamar Bupati Agung, seorang kepercayaan bupati dan rumah pejabat Dinas Perdagangan. Uang tersebut kini disita KPK untuk barang bukti.
Sejumlah tersangka itu kini ditahan penyidik KPK secara terpisah di beberapa Rutan Cabang KPK di Jakarta. Khusus Bupati Agung ditahan di Rutan Denpom Jaya Guntur. (syam/TN)

Geledah Rumah Pribadi Bupati Lampung Utara, KPK Bongkar Brankas Geledah Rumah Pribadi Bupati Lampung Utara, KPK Bongkar Brankas Reviewed by samsul huda on October 11, 2019 Rating: 5

No comments

Post AD