Jaksa Agung Beri Wejangan Pada Jaksa yang Ditugaskan di KPK
GTOPNEWS.COM – Jaksa Agung ST Burhanuddin menyambangi Gedung Pemberantasan
Korupsi (KPK) di Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (8/11/2019).
Kehadirannya disambut Wakil Ketua KPK Laode M Syarif.
Buhanuddin menjelaskan, kedatangannya
untuk meningkatkan kerja sama dab sinergisitas antarpenegak hukum, terutama
dalam penanganan tindak pidana korupsi (tipikor). Menurut Jaksa Agung Burhanuddin,
silaturahmi ini penting dilakukan.
"Saya sebagai orang baru di
Kejaksaan Agung wajib hukumnya memperkenalan diri ke pimpinan KPK dan
menindaklanjuti program-program sinergisitas yang lalu-lalu," kata Burhanuddin
di Gedung KPK, Jakarta Selatan, usai bertemu dengan pimpinan KPK.
Burhanuddin menuturkan, pertemuannya
dengan pimpinan KPK sudah diagendakan sejak dirinya dilantik Presiden Jokowi
menjadi Jaksa Agung di Istana Kepresidenan Jakarta. Namun karena kesibukan baru
terlaksana pada hari ini.
"Rencana sudah seminggu lalu tapi
karena ada kerjaan yang harus dikerjakan di kantor jadi baru hari ini dapat
ketemuan Pak Ketua KPK dan anggota yang lain," ujarnya.
Wakil
Ketua KPK Laode M Syarif menambahkan Jaksa Agung juga bertemu dengan 60 jaksa
yang ditugaskan di KPK. Bahkan sempat memberikan wejangan terhadap anak buahnya
yang ditugaskan di KPK itu.
"Beliau mengatakan jaksa yang tugas di KPK
sebaiknya dipakai bentuk candradimuka kalau selesai di KPK bisa menularkan
hal-hal yang baik ke kejaksaan beliau sangat berharap itu," kata Laode.
(syam/TN)
Jaksa Agung Beri Wejangan Pada Jaksa yang Ditugaskan di KPK
Reviewed by samsul huda
on
November 08, 2019
Rating:
Post a Comment