Erick Thohir Pastikan Garuda ke Depan Bersih dari Pelecehan Seksual
GTOPNEWS.COM – Menteri BUMN Erick Thohir PT Garuda
Indonesia sehat manajemen dan sehat moralnya. Maka ke depan direksi di Garuda
adalah orang yang bermoral, berintegritas dan punya kompetensi dalam perusahaan
penerbangan.
Pihaknya sebagai pengelola korporasi pelat merah memastikan
bahwa ke depan tidak ada lagi kasus pelecehan seksual atau sexual harassment terjadi di PT Garuda Indonesia.
"Sebagai Menteri BUMN saya lebih ke korporasi.
Meski demikian ke depan saya rasa nanti awal tahun, kita pastikan pengawasan sexual harassment kepada pegawai perempuan di BUMN,
khususnya di PT Garuda Indonesia harus benar-benar kita tingkatkan," kata
Erick di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (11/12/2019).
Ia
mengatakan, persoalan itu sebaiknya diselesaikan oleh pihak kepolisian. Sebab
ranahnya sudah dalam bentuk pelanggaran hukum. Maka ia mendukung bila
kepolisian yang menanganinya.
"Gini lah, kalau
amoral seperti itu prosesnya bukan di saya, tapi hukum yang lain yaitu di kepolisian,"
ujar Erick
Sebelumnya Vice President (VP) Awak Kabin Garuda
Indonesia, Roni Eka Mirsa, melaporkan akun media sosial @digeeembok. Roni
melaporkan akun @digeeembok karena ia dituduh germo. Laporan dibuat atas dugaan
pencemaran nama baik.
Kabid
Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, saat ini Polres Bandara
Soetta sedang menyelidiki laporan itu. Dia mengaku belum bisa berkata banyak.
Yusri minta awak media bersabar.
"Memang
betul sudah ada laporan tapi masih didalami dan akan dilidik Reskrim Polres
Bandara," kata Yusri. (syam/TN)
Erick Thohir Pastikan Garuda ke Depan Bersih dari Pelecehan Seksual
Reviewed by samsul huda
on
December 12, 2019
Rating:
Post a Comment