KPK Segera Lakukan Pencegahan Korupsi di Bandara
GTOPNEWS.COM - Wakil Ketua KPK Saut Situmorang
baru saja melakukan kunjungan ke Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) di Cengkareng.
Ia mengaku berdiskusi dengan society bandara untuk membangun bagaimana world
class effort bisa tercipta. Karena hal itu merupakan bagian yang kena world
class effort tadi.
‘’Jadi nanti kita akan melakukan pencegahan melalui supervisi. Kalau
penindakannya kita belum bisa masuk ke sana," kata Saut di Gedung KPK Jalan
Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (12/12/2019).
|
Namun Saut tak menjelaskan apakah dirinya juga membahas soal dugaan
penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton yang menyeret mantan
Direktur Utama PT Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra
atau Ari Akhsara dalam kunjungan itu. Dia hanya mengatakan KPK
memberi kesempatan kepada Bea Cukai untuk bekerja (mengadakan penyidikan-red) dan
siap membantu.
"Kita lihat dulu mereka bekerja seperti apa. Kalau supervisi terhadap Kementerian Keuangan, kemudian bea cukai, terus pajak sudah masuk, itu bagus. Nanti kita lihat seperti apa kesulitan mereka. Kita pelan-pelan dulu melihat biar mereka bekerja dulu," ujar Saut.
"Kita lihat dulu mereka bekerja seperti apa. Kalau supervisi terhadap Kementerian Keuangan, kemudian bea cukai, terus pajak sudah masuk, itu bagus. Nanti kita lihat seperti apa kesulitan mereka. Kita pelan-pelan dulu melihat biar mereka bekerja dulu," ujar Saut.
Ia mengatakan, kunjungan itu dilakukan
untuk membangun komunikasi antara KPK dan pihak bandara. Saat ini pihak bandara
akan terus bekerja untuk mencegah terjadinya korupsi di lingkungan kerjanya.
(syam/TN)
KPK Segera Lakukan Pencegahan Korupsi di Bandara
Reviewed by samsul huda
on
December 12, 2019
Rating:
Post a Comment