Diduga Tak Gunakan Ponsel, Tempat Persembunyian Harun Masiku Tak Terlacak
GTOPNEWS.COM - Harun Masiku, buronan
KPK diduga dalam persembunyiannya tidak menggunakan telepon genggam. Itu
sebabnya keberadaannya belum terlacak. Meski sudah sebulan yang bersangkutan
masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).
Hal itu dikatakan Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Jakarta, Sabtu
(15/2/2020).
Harun Masiku tidak menggunakan telepon genggam sejak dinyatakan masuk DPO.
Sehingga tempat-tempat persembunyiannya tidak terlacak. Meski demikian pihaknya
optimis dapat menangkapnya entah kapan.
"Dia tau bahwa ponsel ini bisa dilacak di mana saja, apalagi dengan
GPS. Saya yakin dia sudah tidak pakai ponsel," ujarnya.
Ia menegaskan KPK tetap berupaya menangkap Harun Masiku. Lebih-lebih sudah
masuk dalam daftar DPO. Hanya saja tidak harus ditarget dalam waktu dekat.
Kini pihaknya tengah melakukan pendekatan dengan orang-orang yang akrab dengan
Harun Masiku. Atau paling tidak sering berkomunikasi dengan tersangka suap
pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR RI Dapil Sumatera Selatan 1 itu, untuk
bahan pelacakan.
"Kita identifikasi siapa saja orang-orang yang dekat Harun Masiku. Apakah
kemudian akan menyadap dan sebagainya, hal ini menjadi ranah penyidik,"
kata Alex.
KPK juga akan membentuk tim satgas khusus untuk menemukan Harun. "Kami
sudah keluarkan satgas khusus, dan sudah keluarkan daftar pencarian orang (DPO)
tapi belum dapatkan orangnya," ucapnya.
Sampai saat ini katanya, KPK masih melakukan pencarian. Alex enggan
menanggapi alasan lambatnya pencarian buronan itu. KPK masih menaruh harapan
terhadap penyidiknya dan Polri dalam melakukan pencarian. (syam/TN)
Diduga Tak Gunakan Ponsel, Tempat Persembunyian Harun Masiku Tak Terlacak
Reviewed by samsul huda
on
February 16, 2020
Rating:
Post a Comment