Pasien Covid-19 Asal Bangsri di RSUD Purwodadi Dinyatakan Sembuh
GROBOGAN - (GTopNews.Com)
- Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berinisial S (47), perempuan eks TKW Hongkong
asal Desa Bangsri, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Jateng, dinyatakan
sembuh.
‘’Hari ini yang bersangkutan diizinkan pulang
untuk beristirahat di rumah,’’ kata Bupati Grobogan Sri Sumarni ketika jumpa
pers di rumah dinasnya Jalan Gatot Subroto Purwodadi, Grobogan, Senin
(20/4/2020).
Sebelumnya pasien itu, tepatnya 9 April
2020 dinyatakan Tim Gugus Penanganan Covid-19 Grobogan positif terinfeksi virus
corona. Hal ini menyusul keluarnya hasil laborat terhadap uji dahak tenggorokan
(swab) yang bersangkutan dari laborat Yogyakarta.
‘’Setelah melalui dua kali swab secara berturut-turut
kini pasien itu telah dinyatakan sembuh dari ancaman Covid-19,’’ ujar Bupati
Sri.
Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada
Tim Medis RSUD dr R Soedjati Purwodadi yang dengan sabar merawat dan mengobati warga
Bangsri Geyer itu, secara maksimal hingga dinyatakan pihak laborat sembuh dari
ancaman virus corona.
‘’Ini merupakan kali pertama pasien PDP
di RSUD Grobogan dinyatakan sembuh,’’ ucap Bupati.
Ia meminta warga menerima kembali pasien
itu sebagai anggota keluarga Desa Bangsri Geyer dengan baik. Karena pasien S
benar-benar sembuh setelah beberapa hari diisilasi di RSUD Purwodadi.
‘’Mohon jangan ada diskriminatif antara
satu dengan lainnya. Karena hal ini merupakan musibah nasional, satu dengan
lainnya wajib saling bantu membantu,’’ jelasnya.
Terkait masih mewabahnya virus corona
(Covid-19) di Grobogan, pihaknya meminta waga untuk menjaga jarak, cuci tangan dengan
sabun sebelum beraktifitas, gunakan masker, hindari kerumunan dan tetap berada
di rumah.
‘’Taati
anjuran pememrintah mengenai social distancing dan protokoler kesehatan
menghadapi Covid-19,’’ pinta Bupati Sri Sumarni. (syam/TN)
Pasien Covid-19 Asal Bangsri di RSUD Purwodadi Dinyatakan Sembuh
Reviewed by samsul huda
on
April 20, 2020
Rating:
Post a Comment