Pasien Positif Covid-19 di Grobogan Bertambah Jadi 3 Orang - GROBOGAN TOP NEWS

Pasien Positif Covid-19 di Grobogan Bertambah Jadi 3 Orang


GROBOGAN (GTopNews.Com) -  Lagi, jumlah pasien Covid-19 di Kabupaten Grobogan (Jateng) bertambah satu orang. Pasien itu berinisial S (47) asal Desa Sumberejosari, Kecamatan Karangrayung.
Bupati Grobogan Sri Sumarni mengatakan, saat ini, pasien dijemput Tim Kesehatan Gugus Cepat Penanganan Covid-19 Grobogan dari rumahnya di Desa Sumberejosari untuk diisolasi di RSUD dr Raden Soedjati Soemodiardjo Purwodadi.
‘’Tim tengah meluncur ke lokasi untuk menjemput pasien yang bersangkutan,’’ kata Bupati Sri ketika jumpa pers di pendapa kabupaten, Rabu (15/4/2020).
Sebelumnya S (47) pasien asal Desa Bangsri, Kecamatan Geyer dan YA (24) asal Desa Panunggalan Kecamatan Pulokulon dinyatakan positif corona. Keduanya kini tengah menjalani isolasi di rumah sakit.  Kondisi kesehatan keduanya dilaporkan membaik.
‘’Dengan itu, sampai saat ini sudah ada 3 orang warga kami yang terkena corona,’’ ujar bupati. Terkait dengan itu pihaknya minta warga Grobogan mentaati anjuran pemerintah untuk tetap di rumah, menjaga jarak, cuci tangan dan bermasker ketika beraktifitas agar tak terkena Covid-19.
Sementara itu, S sebelumnya dirawatdi RSUD dr Soedjati di ruang perawatan Nusa Indah selama empat hari. Karena merasa dadanya sesak, maka dokter penyakit dalam yang menangani pasien tersebut, meminta dokter paru untuk memeriksanya.
Pasien itu kemudian diambil sampel darahnya melalui rapid test dan hasilnya dinyatakan ada reatif virus. Pasien itu kemudian dipindahkan ke ruang isolasi.
Direktur RSUD dr Raden Soedjati Soemodiardjo Bambang Pujianto mengatakan, pada 7 April 2020 pasien itu diambil sampel lendirnya untuk diuji di laboratorium. Sehari kemudian 8 April, pasien tersebut dipulangkan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah.
‘’Pasien ini diperbolehkan pulang karena kondisi imunitasnya cukup baik,’’ kata Bambang, melengkapi penjelasan Bupati Sri Sumarni dalam jumpa pers itu.
Hari ini katanya, hasil uji swabnya di laborat Yogyakarta turun. Pasien tersebut dinyatakan positif Covid-19. Maka pihaknya mengaku  langsung melakukan penjemputan terhadap S ke rumahnya di Karangrayung. ‘’Kami jemput untuk mendapatkan perawatan lebih intensif di ruang isolasi RSUD,” katanya. (syam/TN)
.

Pasien Positif Covid-19 di Grobogan Bertambah Jadi 3 Orang Pasien Positif Covid-19 di Grobogan Bertambah Jadi 3 Orang Reviewed by samsul huda on April 15, 2020 Rating: 5

No comments

Post AD