Update Corona Grobogan 28 Agustus: Positif Tambah 1 Orang, Pasien Sembuh dan Meninggal Nihil
go.id
GROBOGAN (GTopNews.Com) – Jumlah warga Kabupaten Grobogan yang terpapar virus corona (Covid-019)
terus bertambah. Meskipun tambahannya tidak signifikan.
Tim Gugus Cepat Penanganan Covid-19 Grobogan merilis,
bahwa hari ini Kamis (28/8/2020) terjadi penambahan 1 kasus Covid-19. Yaitu
atas nama FB (36) Perum Petragriya RT 2 RW 23 Kuripan Purwodadi.
‘’Yang bersangkutan kini dirawat di RS Permata
Bunda Jalan Hayam Wuruk Purwodadi,’’ kata Ketua Harian Tim Gugus Cepat
Penanganan Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih di Purwodadi, Kamis
(28/8/2020).
Belum diketahui dari mana dia tertular dari
Covid-19.
Hari ini rencananya Tim Gugus Cepat menerjunkan
petugasnya ke lokasi perumahan itu dengan mengadakan tracing (penelusuran) terhadap
keluarga pasien, tetangga dan orang-orang yang pernah kontak langsung. Hal
tersebut dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di lokasi
perumahan tersebut.
Bersamaan itu lanjut Endang, timnya akan
mengadakan penyemprotan disinfektan di lokasi perumahan tersebut.
Hari ini dilaporkan tidak didapati adanya pasien
sembuh dari Covid-19 maupun meninggal dunia.
Sampai kemarin kasus Covid-19 di Grobogan secara
akumulatif totalnya menjadi 347 orang. Dari jumlah itu, 278 orang di antaranya
dinyatakan sembuh dengan dua kali pemeriksaan PCR dan 45 orang meninggal dunia.
Selebihnya 18 orang memilih melakukan isolasi mandiri di rumah dan 6 orang dirawat
di sejumlah rumah sakit di purwodadi. (syam/TN)
Post a Comment