Corona Grobogan Hari Ini: Positif 5 Orang, Sembuh, dan Meninggal 1 Orang
GTOPNEWS.COM – Kasus penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Grobogan Jawa Tengah, belakangan ini terus bertambah. Meskipun angka penambahannya relatif kecil yaitu 1-5 orang per hari.
Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Grobogan merilis, bahwa hari ini
Rabu (16/9/2020), sedikitnya 5 orang warga daerah itu, dinyatakan terinfeksi kasus
Covid-19.
Mereka adalah Ny LW (40) Jalan Yudistira Purwodadi, Ny AH (33)
Karangrejo Gabus, RS (43) Sedayu Grobogan, dan H (59) Sendangsari Tambirejo
Toroh. Keempatnya memilih isolasi mandiri di rumah dengan pengawasan ketat Tim
Medis Gugus Tugas.
Sedangkan Ny S (38) asal Jalan Jenderal Sudirman Godong dirawat di RSUP
Dr. Kariadi Semarang.
‘’Mereka dinyatakan positif Covid-19 setelah hasil swabnya dari laborat
kesehatan turun siang tadi,’’ kata Ketua Harian Tim Gugus Tugas Penanganan
Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih di Purwodadi, Rabu (16/9/2020).
Ia mengatakan Tim Gugus Tugas harini mengadakan tracing (penelusuran)
terhadap keluarga dari 5 orang warga yang dinyatakan positif Covid-9 itu. Tim
juga akan menelusuri tetangga dan orang-orang yang pernah kontak langsung
dengan mereka.
‘’Hal itu kami lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di
sejumlah desa tersebut,’’ ujar Endang.
Selain tracing, pihaknya juga mengadakan penyemprotan disinfektan di
beberapa lokasi itu.
Belum diketahui riwayat penyakit yang diderita lima orang warga itu. Namun diduga
mereka dinyatakan postif corona akibat tertular oleh pasien Covid-19
sebelumnya.
Sementara itu pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 hari ini hanya
ada satu, yaitu atas nama Muh Jazuli (52)
Sendangsari Gabus. Adapun pasien yang meninggal akibat corona juga
bertambah satu orang atas nama Sunarti (38) warga Jalan Sudirman Godong.
Sampai kemarin kasus penyebaran virus corona (Covid-19) di Grobogan totalnya
secara komulatif menjadi 403 orang. Dari
jumlah itu, 325 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 52 orang meninggal
dunia. Selebihnya 14 orang dirawat di sejumlah rumah sakit, dan 12 orang
memilih menjalani isolasi mandiri di rumah dengan pengawasan ketat Tim Medis
Gugus Tugas. (syam/TN)
Post a Comment