Corona Grobogan Hari Ini: Positif Tambah 5, Totalnya Jadi 467 Orang
GROBOGAN (GTopNews.Com) - Kasus penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, meningkat lagi.
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan merilis, bahwa
hari ini Minggu (4/10/2020) warga daerah itu yang dinyatakan poositif terinfeksi
virus corona ( Covid-19) bertambah 5 orang. Sehingga totalnya secara akumulatif
menjadi 467 orang.
Mereka dinyatakan positif Covid-19 setelah hasil swabnya dari laborat
kesehatan turun siang tadi.
Kelimanya adalah Ny A (47) Bantengmati 5/4 Karanganyar Purwodadi dirawat di RS Panti Rahayu Purwodadi, dan J
(59) Dusun Dawung 2/4 Kedungjati dirawat di Puskesmas Kedungjati.
Berikutnya MY (38) Kemantren 8/3 Godong, dan EZS (41) Kemantren 8/3 Godong
dirawat di Puskesmas Godong 1, lalu ES (32) Sedayu Grobogan dirawat d RS Panti
Rahayu Purwodadi.
Diduga mereka tertular dari pasien Covid-19 sebelumnya. Namun untuk
memastikannya, Tim Gugus Tugas meluncur kelima rumah warga yang terserang virus
corona untuk melakukan penelusuran (tracing) mengenai riwayat kesehatan pasien-pasien
tersebut.
Penelusuran juga dilakukan pada tetangga-tetangga terdekat dan orang-orang
yang pernah kontak langsung dengan kelima pasien itu.
‘’Hal ini kami lakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di
lingkungan tempat tinggal pasien-pasien tersebut,’’ ujar Endang.
Selain tracing, pihaknya juga mengadakan penyemprotan masal dan
pembagian masker di lima lokasi yang menjadi tempat tinggal pasien-pasien itu.
Tim Gugus Tugas juga melaporkan bahwa pasien sembuh dari Covid-19 hari
ini bertambah dua orang yaitu atas nama Mochamad Solis (39) Jetis Utara 10/16
Purwodadi, dan Kartinah (40) 6/7 Lebak Grobogan. Adapun pasien meninggal dunia
akibat Covid-19 nihil.
Sampai kemarin kasus Covid-19 di Kabupaten Grobogan totalnya secara
akumulatif menjadi 467 orang. Dari jumlah itu, 357 orang di antaranya
dinyatakan sembuh, dan 62 orang meninggal dunia. Selebihnya 45 orang dirawat di
sejumlah rumah sakit, dan menjalani isolasi mandiri di rumah dengan pengawasan
ketat Tim Medis Gugus Tugas. (syam/TN)
Post a Comment