Corona Grobogan Hari Ini: Positif Tambah 6 Orang, Sembuh 6, dan Meninggal 2 Orang
GROBOGAN (GTopNews.Com) – Kasus penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, semakin meninggi.
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan melaporkan, hari
ini Selasa (6/10/2020) didapati 6 warga daerah itu, dinyatakan positif
terinfeksi virus corona (Covid-19).
Mereka adalah RF (30) Sedadi 23/7 Penawangan, Ny S (59) Kemloko 8/3
Godong, FP (50) Jangkungharjo 3/3 Brati,
Ny NJ (47) Jalan Wijaya Kusuma 3/14 Purwodadi, dan S (60) Tegalrejo 3/3
Penadaran Gubug. Kelimanya dirawat di RSUD Dr Raden Soedjati Purwodadi.
Satunya lagi adalah Ny K (51) Kunjeng 1/3 Gubug dirawat di RSUP Dr Kariadi
Semarang.
‘’Mereka dinyatakan positif Covid-19 setelah hasil swabnya dari laborat
kesehatan turun tadi pagi,’’ kata Ketua Harian Tim Gugus Tugas Percepatan
Penanganan Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih di Purwoddi, Selasa (6/10/2020).
Belum diketahui riwayat mereka terserang virus corona. Diduga mereka
tertular dari pasien Covid-19 sebelumnya. Namun untuk memastikam hal itu, Tim
Gugus Tugas meluncur ke tempat kediaman enam pasien tersebut.
‘’Tim mengadakan tracing (penelusuran) terhadap keluarga, tetangga dan
orang-orang yang pernah kontak langsung dengan enam pasien tersebut,’’ ujar
Endang.
Hal ini katanya dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona
di enam tempat tersebut.
Hari ini juga dilaporkan tujuh pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19.
Mereka adalah Genot Ardiatno (27) Jalan Raden Patah Gg Srikaya N0. 8 Grobogan,
Sudito (53) Menduran 6/1 Brati, Sumardi (65) Godong 1/1 Godong, Murriasih (50)
Rejomulyo 5/3 Bugel Godong, HR Soekarno (75)
Banyuwono II N0. 12 Purwodadi, Sukesi (57) Jalan Amarta II Purwodadi, Jumrotin
(41) Nunggalan 6/5 Ngembak Purwodadi.
‘’Mereka dinyatakan sembuh dengan dua kali tes PCR,’’ kata Endang.
Selain pasien sembuh, juga didapati dua pasien meninggal akibat
Covid-19. Yaitu atas nama Kustiyah (51) Kunjeng Gubug. Sebelumnya dirawat di
RSUP Dr Kariadi Semarang. Dan Frendy Pujiono (50) Jangkungharjo 3/3 Brati,
sebelumnya dirawat di RSUD Dr Raden Soedjati Purwodadi.
Sampai kemarin warga di Kabupaten Grobogan yang terserang virus corona
totalnya secara akumulatif menjadi 475
orang. Dari jumlah itu 370 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 64 orang
meninggal dunia. Selebihnya 40 orang dirawat di sejumlah rumah sakit dan menjalani
isolasi mandiri. (syam/TN)
Post a Comment