Eks Bupati Wakatobi Mangkir dari Panggilan KPK terkait Kasus Proyek Fiktif PT Waskita Karya - GROBOGAN TOP NEWS

Eks Bupati Wakatobi Mangkir dari Panggilan KPK terkait Kasus Proyek Fiktif PT Waskita Karya

 

GTOPNEWS.COM – Eks Bupati Wakatobi Hugua, dan tiga orang saksi lainnya mangkir dari panggilan penyidik KPK.

Tiga saksi itu adalah eks Direktur Utama PT Tralingkar Kita Jaya Bambang Hartanto, Direktur Utama PT Translingkar Kita Jaya Hilman Muchsin, dan mantan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juana Hartanto.

Rencananya keempatnya akan diperiksa terkait kasus korupsi 14 proyek fiktif yang dikerjakan PT Waskita Karya (Persero), Selasa (27/10/2020) hari ini. Namun mereka tidak hadir tanpa memberikan keterangan yang jelas.

Pemeriksaan terhadap saksi-saksi itu segera diagendakan kembali untuk mengadakan pemanggilan ulang.

‘’Kami ingatkan saksi-saksi itu untuk koperatif. Karena ada ancaman pidana bagi saksi yang sengaja tak koperatif dalam proses penyidikan," kata Plt Jubir Ali Fikri di kantornya Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa (27/10/2020).

Ia mengatakan, penyidik telah mengirimkan surat panggilan secara patut kepada para saksi sesuai alamat dan dipastikan telah diterima oleh perwakilan dari yang bertempat tinggal di alamat yang sama dengan saksi. Namun hingga saat ini tidak ada konfirmasi yang diterima penyidik terkait alasan ketidakhadiran para saksi.

Rencananya eks  Bupati Wakatobi Hugua dan eks Direktur Utama PT Trans Lingkar Kita Jaya Bambang Hartanto diperiksa sebagai saksi untuk tersangka eks Kepala Bagian (Kabag) Keuangan dan Risiko Divisi II PT Waskita Karya Yuly Ariandi Siregar (YAS).

Sementara Direktur Utama PT Trans Lingkar Kita Jaya Hilman Muchsin dan mantan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pemali Juana Hartanto diperiksa untuk melengkapi berkas penyidikan mantan Kepala Divisi (Kadiv) II PT Waskita Karya Fathor Rachman (FR). (syam/TN)

Eks Bupati Wakatobi Mangkir dari Panggilan KPK terkait Kasus Proyek Fiktif PT Waskita Karya Eks Bupati Wakatobi Mangkir dari Panggilan KPK terkait Kasus Proyek Fiktif PT Waskita Karya Reviewed by samsul huda on October 27, 2020 Rating: 5

No comments

Post AD