Covid-19 di Grobogan Hari Ini: Penyebaran Virus Masih Tinggi, Positif Tambah 35 Orang - GROBOGAN TOP NEWS

Covid-19 di Grobogan Hari Ini: Penyebaran Virus Masih Tinggi, Positif Tambah 35 Orang

 

GROBOGAN (GTopNews.Com) – Penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, hari ini Minggu (7/12/2020) dilaporkan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 daerah itu, masih tinggi. Bahkan lebih tinggi dibanding kemarin.

‘’Hari ini kasus baru terkait Covid-19 ada 35 orang. Atau meningkat 3 orang dibanding Sabtu (6/12) yang tercatat ada 32 orang,’’ kata Ketua Harian Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih di Purwodadi, Minggu (7/12/2020).

Dengan tambahan kasus baru itu, total kasus Covid-19 di daerah ini secara akumulatif menjadi 945 orang. Dari jumlah tersebut, 622 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 106 orang meninggal dunia.

Endang mengatakan melonjaknya kasus Covid-19 di Kabupaten Grobogan akibat kendornya masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Terbukti razia Tim Gugus di beberapa titik jalan utama, banyak pengendara motor didapati tidak bermasker.

Ia meminta anjuran pemerintah mengenai protokol kesehatan pencegahan Covid-19 ditaati. Karena hal itu merupakan cara efektif dalam mencegah penyebaran virus corona di daerah ini.

Yang dimaksud protokol kesehatan itu adalah cuci tangan dengan sabun, jaga jarak, tidak berkerumun, dan menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah.

Mereka yang dilaporkan terinfeksi kasus Covid-19 hari ini adalah Ny T (41) Wolo 4/4 Penawangan, Ny S (53) Plosorejo 3/3 Tawangharjo, H (62) Bringin Plosorejo 5/6 Tawangharjo, Ny P (63) Lebengjumuk 4/3 Grobogan, Ny M (54) Ande-ande 4/7 Ngembak Purwodadi,  S (57) Asemrudung 8/1 Geyer, S (52) Selo Krajan 1/3 Tawangharjo, M (52) Suran 2/2 Genuksuran Purwodadi, Ny EN (30) Rowosari 2/2 Rowosari Gubug, dan PAM (10) Jl R Patah 3/3 Grobogan. Kesepuluh pasien itu dirawat di RSUD Dr Raden Soedjati Purwodadi.

Berikutnya ZK (26) Kalimari Kandangrejo Klambu, putri ES (21) Duwari Pengkol Penawangan, putri RBL (21) Krajan Tambahrejo Wirosari. Ketiganya dirawat di RSUD  KRMT Wongsonegoro Semarang.

Kemudian H (69) Jengglong Purwodadi 5/6 Purwodadi dirawat di RSUD Dr Moewardi Solo.

Lalu Ny SY (66) Gade 1/3 Pojok Pulokulon, Ny P (62) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon, Ny SM (33) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon, AS (48) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon, dan Ny P (50) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon, Ny M (54) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon, Ny M (72) Legundi 1/5 Karangharjo Pulokulon. Ketujuh pasien ini merupakan klaster keluarga yang memilih menjalani isolasi mandiri di rumah.

Selanjutnya S (45) Depok Selatan 2/2 Depok Toroh, Ny ESB (40) Gendingan 9/11 Depok Toroh, HY (24) Klumutan 2/12 Depok Toroh, PA (21) Kemiri 4/7 Depok Toroh, Ny I (43) Dongko 6/4 Depok Toroh, D (49) Depok Utara 8/1 Dep[ok Toroh, S (47) Depok Selatan 9/2 Depok Toroh, MAS (11) Sangeh 1/3 1/3 Tambirejo Toroh, dan DM (48) Samben  5/5 Pilangpayung Toroh. Kesembilan dari klaster Kecamatan Toroh itu memilih menjalani isolasi mandiri di rumah.

Lalu I (47) Kedung Kentengsari 1/7 Kedungjati, ZHN (34) Kedungjati 5/8 Kedungjati, Ny SS (48) Klitikan ½ Kedungjati, MI (16)  Culeng ¼ Kentengsari Kedungjati, dan EN (26) Jumo ½ Kedungjati. Kelima klaster Kecamatan Kedungjati ini juga memilih menjalani isolasi mandiri di rumah.

‘’Mereka dinyatakan positif terinfeksi virus corona (Covid-19) setelah hasil swabnya dari Laborat Kesehatan Jateng turun ke Posko Covid-19 Grobogan siang tadi,’’ ujar Endang.

Sementara itu pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh ada enam orang. Mereka adalah Alfian Kurniandana (25) Bulu 9/4 Kropak Wirosari, Adityo Mukti Setyawan (37) Jl R Suprapto Gg Pringondani 1 No. 43-7/21, Sakinah (49) Bulu 9/4 21 Kropak Wirosari, Ngari Wibowo (48) Bogoraji 1/7 Karangharjo Pulokulon, Lilik Mas’udah (34) Piyak 2/7 Genengadal Toroh, dan Ngatini (37)  Suson 3/1 Sidorejo Pulokulon.

Adapun pasien Covid-19 meninggal dunia hari ini dilaporkan ada satu orang. Yaitu atas nama  Harto (62) Bringin Plosorejo Tawangharjo. Jenazahnya langsung dikebumikan Tim Gugus Tugas di kampung halamannya dengan protokol kesehatan yang ketat. (syam/TN).

Covid-19 di Grobogan Hari Ini: Penyebaran Virus Masih Tinggi, Positif Tambah 35 Orang Covid-19 di Grobogan Hari Ini: Penyebaran Virus Masih Tinggi, Positif Tambah 35 Orang Reviewed by samsul huda on December 06, 2020 Rating: 5

No comments

Post AD