Covid-19 Grobogan Hari Ini: Penyebaran Virus Masih Tetap Tinggi, Positif Tambah 27 Orang
GTOPNEWS.COM – Penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, masih terus tinggi. Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 daerah itu, melaporkan bahwa hari ini Senin (7/12/2020) penyebaran virus tersebut mencapai 27 orang. Sehingga kasus Covid-19 di daerah ini secara akumulatif menjadi 972 orang.
Dari jumlah itu, 628 orang di antaranya dinyatakan sembuh, dan 106 orang meninggal dunia.
‘’Empat hari berturut – turut kasus
baru terkait Covid-19 menunjukkan tren kenaikan tinggi,’’ kata Ketua Harian Tim
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan Endang Sulistyoningsih di Purwodadi,
senin (7/12/2020).
Pada Hari Kamis tanggal 3 Desember 2020 ada 49 orang yang dinyatakan
positif terinfeksi virus corona (Covid-19), kemudian Jumat 4 Desember ada 34
orang, Sabtu 5 Desember 32 orang dan Minggu 6 Desember 35 orang.
Endang mengatakan meningginya kasus Covid-19 itu akibat masyarakat
kurang disiplin dalam mentaati anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan
pencegahan Covid-19.
‘’Masih banyak orang berkerumun di pasar-pasar tidak mengenakan masker.
Padahal yang tidak menggunakan masker di jalan-jalan umum yang akan ke pasar sudah
dirazia dan dikenakan sanksi. Tetapi tiap hari masih banyak yang pelanggaran
tak bermasker,’’ ujar Endang.
Protokol kesehatan itu adalah jaga jarak, tidak berkerumun, cuci tangan
dengan sabun sebelum dan sesudah beraktifitas dan menggunakan masker saat
keluar rumah.
‘’Masker ini sangat efektif untuk mencegah penularan Covid-19. Maka
gunakan masker dimanapun,’’ kata Endang.
Ia mengatakan hari ini kasus baru terkait Covid-19 ada 27 orang. Mereka
adalah Ny S (46) Getas 9/3 Mojorebo Wirosari, MFA (23) Jeketro 3/2 Gubug, K
(49) Jeketro 3/2 Gubug, EZ (37) Gebangan Karanggeneng 7/2 Godong, dan TBP (35)
Saban 6/2 Gubug.
Berikutnya WS (28) Simo Kradenan, MC (31) Tanjungsari Kradenan, Ny EE
(47) Belungkulon Kradenan, DL (30) Grabagan Kradenan, bayi Ny MTP (2 hari) Tegal 4/1 Kuwu Kradenan, RF (23) Kandangan Purwodadi, NR (26) Kalongan
Purwodadi, MSY (37) Kalongan Purwodadi, dan Ny NI (31) Kalongan Purwodadi.
Kemudian ZZM (15) Wonorejo 2/10
Geyer, TMR (18) Wonorejo 2/10 Geyer, Ny S (52) Wonorejo 2/10 Geyer, Ny S (46)
Toko 4/2 Penawangan, Ny SK (31) Toko 3/2 Penawangan, M (58) Tlogorejo
Karangwader Penawangan, dan Ny T (52) Tlogorejo 2/6 Karangwader Penawangan.
Lalu Ny D (40) Karangasem 3/6 Brati, Ny S (28) Calebung 4/5 Brati, Ny S
(40) Gedong 2/6 Brati, Ny UA (29) Tengaran ¾ Brati, EY (38) Katekan 2/1 Brati.
Ke-27 pasien Covid-19 itu semuanya memilih menjalani isolasi mandiri di rumah.
‘’Mereka dinyatakan positif terinfeksi virus corona setelah hasil
swabnya dari laborat Kesehatan Jateng turun ke Posko Covid-19 Grobogan kemarin,’’
kata Endang.
Sementara itu pasien sembuh ada enam orang. Mereka adalah Masturah (69)
Ngroto 3/3 Gubug, Ngatimiatun (58) Jl Pangeran Puger 2/2 Grobogan, Sunyoto (55)
Ringin Kidul Gubug, Sigit Gunawan (22) Krajan 3/1 Sumberagung Ngaringan,
Srijatun (62) Jl Dr Sutomo Gg Ganesa 1 No. 28 11 Kalongan, dan Sugiyati (47)
Krajan 1/3 Trowolu Ngaringan. Adapun kasus meninggal dunia akibat Covid-19
nihil. (syam/TN)
Post a Comment