Geledah Rumah Bupati Kuansing, KPK Amankan Dokumen Persetujuan HGU - GROBOGAN TOP NEWS

Geledah Rumah Bupati Kuansing, KPK Amankan Dokumen Persetujuan HGU

 

GTOPNEWS.COM - Kantor dan rumah kediaman pribadi Bupati Kuansing Riau Andi Putra (AP) digeledah Tim Penyidik KPK, Penggeledahan itu  terkait kasus dugaan suap perizinan perkebunan yang menjerat bupati tersebut.

Plt Jubir KPK Ali Fikri mengatakan, dari penggeledahan itu, Tim Penyidik KPK mengamankan dokumen persetujuan untuk perpanjangan hak guna usaha (HGU) yang dikeluarkan Bupati Andi Putra.

Ketika menggeledah Kantor Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja dan Kantor Dinas Perumahan serta Kawasan Permukiman dan Pertanaha, Tim Penyidik KPK mengamankan sejumlah dokumen terkait dengan perkara yang tengah disidik.

"Pastinya dari 4 lokasi itu, Tim KPK mengamankan dokumen – dokumen yang diduga terkait rekomendasi dan persetujuan tersangka AP untuk perpanjangan HGU PT AA milik Sudarso," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri di kantornya Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (25/10/2021).

Bukti-bukti itu kata Ali akan dianalisa lebih lanjut di KPK Jakarta. Dan barang bukti tersebut akan dilakukan penyitaan untuk kelengkapan berkas perkara Andi Putra dkk.

Sebelumnya KPK menetapkan Bupati Kuansing Andi Putra sebagai tersangka. Dia diduga menerima suap Rp 700 juta terkait izin perpanjangan hak guna usaha (HGU) perkebunan yang diajukan pengusaha Sudarso. (syam/TN)

Geledah Rumah Bupati Kuansing, KPK Amankan Dokumen Persetujuan HGU Geledah Rumah Bupati Kuansing, KPK Amankan Dokumen Persetujuan HGU Reviewed by samsul huda on October 25, 2021 Rating: 5

No comments

Post AD