KPK Periksa 10 Pejabat Pemkab Probolinggo terkait Jual Beli Jabatan - GROBOGAN TOP NEWS

KPK Periksa 10 Pejabat Pemkab Probolinggo terkait Jual Beli Jabatan

 
GTOPNEWS.COM  - Penyidik KPK memanggil 10 pejabat di jajaran Pemkab Probolinggo, Senin (11/10/2021) hari ini. Mereka dipanggil untuk diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap jual beli jabatan yang menjerat 22 tersangka, termasuk Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari, suaminya Hasan Aminuddin dan 3 camat serta 17 kades.

Hasan adalah mantan Bupati Probolinggo dua periode, yang kini menjadi anggota DPR RI Fraksi Nasdem.

Mereka diperiksa secara maraton di Mapolres Probolinggo. Diperoleh informasi pemeriksaan terhadap sejumlah pejabat itu terkait dengan jual beli jabatan (promosi dan mutasi) di jajaran Pemkab Grobogan.

Sejumlah pejabat itu adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Soeparwiyono, anggota DPRD Probolinggo H Sugito,  Kadinas Tenaga Kerja Doddy Nur Baskoro, Kadinas Pemuda Olahraga Pariwisata Dan Kebudayaan Sugeng Wiyanto.

Berikutnya Kepala Badan Kepegawaian Hudan Syarifuddin, Kadinas Perikanan Dedy Isfandi, Sekretaris Dinas Perpustakaan Mariono, Honorer Dinas PUPR Winata Leo Chandra, Perangkat Desa Hendro Purnomo, Notaris Hapsoro Widyonondo Sigid, serta pihak swasta Pudjo Witjaksono.

Plt Jubir KPK Ali Fikri mengatakan pemeriksaan terkait kasus jual beli jabatan di Pemkab Probolinggo itu, masih dialkukan dengan jemput bola di Mapolres Probolinggo. Harapannya agar penyidikan perkara tersebut segera tuntas.  

"Hari ini pemeriksaan saksi kasus dugaan suap terkait seleksi jabatan di Probolinggo tahun 2021 untuk tersangka PTS. Pemeriksaan dilakukan Polres Probolinggo Kota," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri di Jakarta, Senin (11/10/2021).

Sebelumnya KPK telah menetapkan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari (PTS) dan suaminya, Hasan Aminuddin (HA) sebagai tersangka suap jula beli jabatan kades tahun 2021. Hasan adalah mantan Bupati Probolinggo dua periode, yang kini digantikan istrinya Puput Tantriana Sari. Saat ini Hasan adalah anggota DPR RI dari Fraksi Nasdem.

Dalam kasus itu, KPK menetapkan 22 orang sebagai tersangka. Termasuk Bupati Puput dan suaminya Hasan. Sebanyak 20 lainnya adalah camat dan kades. Mereka kini ditahan KPK secara terpisah satu sama lain di sejumlah Rutan di Jakarta. (syam/TN)

KPK Periksa 10 Pejabat Pemkab Probolinggo terkait Jual Beli Jabatan KPK Periksa 10 Pejabat Pemkab Probolinggo terkait Jual Beli Jabatan Reviewed by samsul huda on October 11, 2021 Rating: 5

No comments

Post AD