KPK Kembangkan Kasus Suap Proyek Insfrastruktur di Pemkab Tulungagung dan Blitar - GROBOGAN TOP NEWS

KPK Kembangkan Kasus Suap Proyek Insfrastruktur di Pemkab Tulungagung dan Blitar

 

GTOPNEWS.COM – Kasus suap proyek –proyek pekerjaan infrastruktur di Pemkab Tulungagung dan Blitar, Jawa Timur, tengah dikembangkan KPK.

Bupati Tulungagung periode 2013-2018, Syahri Mulyo, dan mantan Wali Kota Blitar, Muhammad Samanhudi Anwar terjerat kasus suap proyek-proyek pekerjaan infrastrukur di daerahnya masing-masing.

Plt Jubir KPK Ali Fikri mengatakan saat ini KPK tengah mengembangkan penyidikan perkara dugaan suap proyek - proyek pekerjaan di Pemkab Tulungagung dan Blitar.

‘’Penyidikan telah dimulai, namun detailnya kita sampaikan nanti dalam upaya paksa penangkapan dan penahanan,’’ kata Ali Fikri di kantornya Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu (26/1/2022).

Pihaknya memastikan akan selalu menyampaikan kepada publik mengenai perkembangan penanganan pengembangan perkara  tersebut.

KPK meminta masyarakat turut aktif mengawasi jalannya penyidikan perkara itu. Hal ini dinilai perlu karena sebagai bentuk transparansi dalam penanganan perkara.

Sebelumnya Syahri Mulyo dan Samanhudi Anwar disuap kontraktor Susilo Prabowo. Diduga pemborong itu menyuap keduanya terkait sejumlah proyek di Tulungagung dan Blitar.

Susilo dilaporkan selalu memenangkan proyek – proyek besar di Pemkab Tulungagung tahun 2014-2019. Dia diduga memberikan hadiah Rp 1 miliar kepada Syahri melalui Agung Prayitno, swasta.

Diduga pemberian itu merupakan fee proyek-proyek pembangunan infrastruktur peningkatan jalan di Dinas PUPR Pemkab Tulungagung.

Adapun di Blitar, Samanhudi diduga menerima pemberian dari Susilo Rp 1,5 miliar melalui pihak Bambang Purnomo, swasta. Pemberian itu diduga terkait pekerjaan proyek-proyek pembangunan sekolah lanjutan pertama di Blitar dengan nilai kontrak Rp 23 miliar. (syam/TN)

KPK Kembangkan Kasus Suap Proyek Insfrastruktur di Pemkab Tulungagung dan Blitar KPK Kembangkan Kasus Suap Proyek Insfrastruktur di Pemkab Tulungagung dan Blitar Reviewed by samsul huda on January 26, 2022 Rating: 5

No comments

Post AD