Mendikbudristek: Ke Depan Harus Tidak Ada Lagi Suap Jalur Mandiri dalam Penerimaaan Mahasiswa Baru - GROBOGAN TOP NEWS

Mendikbudristek: Ke Depan Harus Tidak Ada Lagi Suap Jalur Mandiri dalam Penerimaaan Mahasiswa Baru

 

GTOPNEWS.COM - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim kecewa atas ditangkapnya Rektor Universitas Negeri Lampung (Unila) Karomani oleh KPK.

"Kejadian di Unila Lampung suatu hal yang sangat mengecewakan bagi kami di Kemendikbudristek," kata Nadiem Ruang Rapat Komisi X DPR, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/8/2022).

Pihaknya berkomitmen penuh untuk memastikan kejadian serupa tidak terjadi lagi ke depannya di semua perguruan tinggi (PT) negeri se-Indonesia.

‘’Celah-celah kesempatan suap penerimaan mahasiswa baru akan kita minimalisir. Jadi kita ambil tindakan tegas dan langkah-langkah nyata untuk memastikan bahwa semua proses hukum berjalan, semua proses internal kami berjalan khususnya di Unila Lampung," kata Nadiem.

KPK telah menetapkan Rektor Unila Karomani sebagai tersangka kasus dugaaan suap penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri di Unila Lampung Tahun Akademik 2022.

KPK juga menetapkan Wakil Rektor I Bidang Akademik Unila Heryandi, Ketua Senat Muhammad Basri dan Andi Desfiandi (unsur swasta) tersangka pemberi suap dalam perkara itu.

Diduga Karomani menerima suap Rp 4,4 miliar dari orang tua  calon mahasiswa baru yang diluluskan melalui jalur mandiri. Uang itu diterima dalam bentuk uang tunai, deposito dan emas batangan.

Rektor Karomani mematok tarif Rp100 juta - Rp350 juta untuk setiap orang tua peserta seleksi yang ingin diluluskan. (syam/TN)

Mendikbudristek: Ke Depan Harus Tidak Ada Lagi Suap Jalur Mandiri dalam Penerimaaan Mahasiswa Baru Mendikbudristek: Ke Depan Harus Tidak Ada Lagi Suap Jalur Mandiri dalam Penerimaaan Mahasiswa Baru Reviewed by samsul huda on August 23, 2022 Rating: 5

No comments

Post AD