Mutu Beton Akses Jalan Semen di Mangunsari Sama Seperti Jalan Tol
GROBOGAN (GTopNews.Com) - PT Semen Grobogan mulai menangani perbaikan jalan Sugihmanik – Mangunsari Tegowanu di Kabupaten Grobogan Jawa Tengah dengan kontruksi beton bertulang.
Kepala Dinas PUPR Grobogan Een Endarto mengatakan, bahwa dalam
pengerjaan beton itu, PT Semen Grobogan menerapkan katagori mutu FS45 (Flexsure
Strength). Yaitu istilah yang digunakan dalam pengujian kuat lentur beton.
‘’Katagori mutu beton itu, sama seperti yang diterapkan jalan
tol maupun jalan pantura dengan beban angkutan tinggi,’’ kata Een di Purwodadi,
Minggu (16/10/2022).
Ia mengatakan, dengan mutu beton itu, dipastikan jalan beton sebagai
akses semen PT Semen Grobogan dari Sugihmanik (lokasi pabrik-red) sampai
Mangunsari sepanjang 5 km, dan lebar 7 meter, sangat kuat untuk angkutan beban
tinggi.
‘’Kalau penerapannya di lapangan bagus, kami yakin jalan itu
akan mampu bertahan lama. Maka sebelum umur beton minimal mencapai 28 hari, jalan
tersebut dilarang keras dilewati, meski yang lewat truk tanpa muatan,’’ kata Een.
Pihaknya menyarankan PT Semen Grobogan agar ketat dan tegas
dalam melakukan pengawasan baik dalam campuran beton maupun arus lalinnya.
Direncanakan pembetonan jalan itu selesai dalam waktu lima bulan
ke depan. Diperoleh keterangan jalan akses semen PT Semen Grobogan tersebut
dikerjakan PT Semarang Multi Cons (SMC) Semarang.
Jalan itu merupakan jalan kabupaten yang diperbaiki PT Semen
Grobogan tahun 2021 untuk akses angkutan semen. Pada tahun tersebut jalan tadi
diperbaiki dengan kontruksi aspal hotmix. Namun baru beberapa bulan diperbaiki,
rusak lagi.
Rusaknya jalan itu menyebabkan warga Desa Mangunsari demo ke balai
desa itu. Mereka mengklaim kerusakan jalan tersebut akibat angkutan semen.
Selain demo, warga juga menutup akses jalan semen tersebut dengan menyandarkan
motornya di tengah jalan. Praktis angkutan semen tak dapat lewat.
Tonny Santoso dari PT Semen Grobogan berjanji jalan Mangunsari –
Sugihmanik diperbaiki September 2022 dengan kontruksi beton bertulang. Sehingga kuat untuk angkutan beban berat. (syam/TN)
Post a Comment