Geledah Gedung DPRD Jatim, KPK Amankan Uang Rp 1 Miliar Lebih - GROBOGAN TOP NEWS

Geledah Gedung DPRD Jatim, KPK Amankan Uang Rp 1 Miliar Lebih

 

GTOPNEWS.COM -  Penyidik KPK menyita uang Rp 1 miliar lebih dari hasil penggeledahan di DPRD Jatim. Uang itu kini diamankan untuk barang bukti (BB).

"KPK telah selesai melakukan penggeledahan di beberapa lokasi yang berbeda di Pemprov Jatim, di antaranya gedung DPRD Provinsi Jawa Timur dan Kantor Pemprov Jatim," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri di kantornya Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2022).

Penggeledahan di DPRD Jatim di antaranya nyasar di ruang kerja Wakil Ketua Sahat Tua Simanjuntak, yang kini telah ditetapkan KPK sebagai tersangka suap dana hibah bagi kelompok masyarakat (Pokmas) di Surabaya.

Di DPRD Jatim,  KPK menyita sejumlah bukti lainnya. Selain uang, juga mengamankan dokumen – dokumen penting berupa  penyusunan APBD 2011-2012 dan bukti elektronik.

"Dalam APBD itu di antaranya berisi tentang dokumen terkait pelaksanaan dana hibah,’’ kata Ali Fikri.

Terkait dengan uang Rp 1 miliar yang disita itu diduga dari hasil suap pengurusan dana hibah yang menjerat Sahat Tua Simandjuntak.

"Jadi uang itu  diduga juga masih terkait dengan penyidikan perkara Sahat Tua sehingga segera dilakukan penyitaan untuk menjadi barang bukti," ujarnya.

Ali Fikri mengatakan, penggeledahan di Jatim berlangsung dua hari berturut-turut dari Senin-Selasa 19-20 Desember 2022. Selama dua hari itu Tim Penyidik KPK melakukan penggeledahan di DPRD Jatim dan Kantor Gebernuran Jatim.

Sebelumnya KPK telah menetapkan Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak dan tiga orang lainnya sebagai tersangka suap pengurusan dana hibah untuk kelompok masyarakat (Pokmas) di Surabaya.

KPK telah menahan mereka selama 20 hari ke depan di rumah tahanan (rutan) komisi antirasuah itu di Jakarta. Keempat orang tersebut ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT) di sejumlah tempat di Surabaya Jatim Rabu (14/12) malam. (syam/TN)

Geledah Gedung DPRD Jatim, KPK Amankan Uang Rp 1 Miliar Lebih Geledah Gedung DPRD Jatim, KPK Amankan Uang Rp 1 Miliar Lebih Reviewed by samsul huda on December 22, 2022 Rating: 5

No comments

Post AD